Catatan Peristiwa: Mei 2016

Mei.  Bulan kemerdekaan para buruh.  Bulan pendidikan dan kebangkitan. Bulan Buku dan pengetahuan. Bulan di mana Sang Diktator yang pernah berkuasa di negeri ini turun dari jabatannya 18 tahun lalu. Bulan kebebasan, di mana setiap kita tidak lagi harus takut bersuara dan mengeluarkan pendapat. Lalu sebagian orang di belahan bumi Indonesia sana merayakan bulan ini dengan cara mereka .

2 Mei.  Tepat di mana pendidikan didengung dengungkan, Di Bumi Sumatera,  Nurain Lubis tewas berlinang darah di kamar mandi kampus setelah digorok mahasiswanya sendiri.  Selamat Hari Pendidikan, Roymando Sah Siregar!

13 Mei.  Eno Parinah meregang nyawa setelah gagang cangkul sepanjang 65 cm menembus dada  melalui kemaluannya. Tiga manusia biadab membunuh Eno setelah salah satu dari mereka memperkosa dan memukuli kepala korban.

Bonus:

Sumber: http://daerah.sindonews.com/topic/7196/pencabulan

Tapi tenang saja. Di antara caruk maruk negeri ini, kita masih punya harapan.

1 Mei. Para pemuda penyebar virus membaca serentak mengadakan acara bertajuk "Lapak Serempak", acara  di mana para pemuda Indonesia mengadakan kampanye membaca di 20 kota berbeda. Acara digelar dengan turun ke jalan dan membaca lapak membaca buku gratis di perpustakaan jalanan.  Kalian mungkin baru tahu hal ini karena minimnya liputan di media.  Ah, media!

20 Mei. Sebanyak 108 pemuda berestafet membawa bendera Indonesia mulai dari titik nol Bandung sampai puncak tertinggi Jawa Barat. Apa yang istimewa dari (sekedar) membawa bendera dari kota ke puncak gunung?  Rasa Cinta terhadap negeri! Jangan tanya mereka seberapa besar cinta mereka terhadap merah putih dan Negeri ini, karena mereka sendiri tidak akan sanggup mengukurnya.  Mereka mencintai negerinya.  Bagaimana dengan kita?

22 Mei. Tim Thomas Indonesia berhasil menjadi runner up dalam Thomas and Uber Cup 2016. Sementara itu, Tim Uber Indonesia berhasil masuk perempat final meski langkahnya harus terhenti setelah melawan Korea Selatan.  Mari bertepuk tangan dan angkat topi untuk mereka.


0 komentar:

Posting Komentar